Ini Dia Alat Khusus 'Pemerah' Sperma


 Untuk mengeluarkan sperma, sebenarnya bukan perkara sulit bagi kebanyakan pria. Namun tidak bagi beberapa pria dengan kondisi tertentu. Untuk tujuan itulah sebuah rumah sakit di China memperkenalkan alat khusus yang bisa 'memerah' sperma secara otomatis.


Ini bukanlah lelucon, karena Zhengzhou Central Hospital di China, benar-benar menggunakan ekstraktor sperma otomatis untuk tujuan medis yang paling serius.

Banyak rumor yang mengira alat ini dimanfaatkan untuk mengumpulkan sperma seperti halnya yang dilakukan bank sperma. Namun pihat Zhengzhou Central Hospital dengan cepat mengabaikan rumor tersebut.

"Mungkin banyak orang yang salah paham tentang penggunaan mesin ini dan berpikir ini digunakan untuk donasi sperma. Faktanya, bank sperma memiliki standar yang sangat tinggi, donor harus melalui serangkaian pemeriksaan medis yang ketat dan mereka jelas tidak akan menggunakan ekstraktor sperma," jelas Zhu, Direktur Departemen Urologi Zhengzhou Central Hospital, seperti dilansir Zhengzhou Evening News, 

Menurutnya, mesin khusus ini hanya boleh digunakan untuk pasien infertilitas yang kesulitan untuk mengeluarkan sperma dengan cara yang biasa.

Alat yang disebut 'sperm extractor' ini memiliki desain yang unik. Mesin ini memiliki 'pipa pijat' di bagian depan perangkatnya yang bisa bergerak maju mundur. 'Pipa pijat' juga dapat disesuaikan dengan tinggi pengguna, kecepatan, frekuensi, amplitudo dan suhunya.

Ketika dinyalakan, layar di bagian atas mesin bisa memutarkan film yang disertai dengan suara, sehingga pengguna bisa mendapatkan suasana hati yang baik. Sebelum menggunakan alat ini, pria juga diminta untuk menggunakan kondom.

'Pemerah' sperma ini dilaporkan sangat popular di Zhengzhou Central Hospital, dengan rata-rata 20 hingga 30 pasien menggunakannya setiap hari.

aru-baru ini dunia kesehatan China memperkenalkan sebuah mesin yang tergolong unik. Sebab mesin itu ditujukan untuk para pendonor sperma disana. Berdasarkan laporan dari sosial media China, Weibo, mesin donor itu dikabarkan akan segera diujicobakan di rumah sakit Nanjing, ibukota provinsi Jiangsu.

Mesin ini dihiasi warna pink, abu-abu dan putih serta memiliki pipa khusus penyalur sperma di depannya. Untuk masalah ketinggian, kecepatan, frekuensi, gelombang dan temperatur pun bisa diatur sesuai keinginan para pendonor. Selain itu, alat ini juga dilengkapi dengan layar kecil yang akan digunakan untuk mempermainkan beberapa film yang akan memicu proses pendonoran.

Menurut direktur departemen urology di rumah sakit pusat Zhengzhou, mesin ini sangat berguna untuk mengatasi beberapa pasien yang mengalami kesulitan untuk mendapatkan keturunan. Wow,, tujuannya bagus juga sih..?Dan kabarnya mesin ini dibanderol sekitar $2,800 Lho.. Hmm,, harganya lumayan yah...

RS China Perkenalkan Mesin Pengumpul Sperma Otomatis 
Teknologi mempermudah segalanya. Jika dahulu dikerjakan secara manual. Kini banyak hal yang dapat dikerjakan secara otomatis, alias dengan mesin. Yang terbaru adalah terobosan dalam mengumpulkan sperma.

China dikenal sebagai salah satu negara dengan donor sperma yang cukup tinggi. Demi untuk mempermudah proses pengambilan sperma, Rumah sakit (RS) di Cina memperkenalkan mesin baru mereka yang dapat mengekstrak sperma untuk donor secara otomatis.

Menurut Weibo, jejaring sosial Cina, ekstraktor sperma otomatis ini sedang diperkenalkan di sebuah rumah sakit Nanjing, ibukota provinsi Jiangsu.

Mesin berwarna merah muda, abu-abu dan putih ini memiliki pipa pijat di depan, yang tampaknya dapat disesuaikan dengan ketinggian user atau pendonor yang akan menyumbangkan spermanya.

Selain itu, mesin ini memiliki layar kecil di bagian atas yang mampu memainkan film bagi pengguna guna membantu mereka dalam proses ekstraksi. Bahkan, kecepatan, frekuensi, amplitudo dan suhunya juga bisa dikontrol.
 Lebih memudahkan pendonor yang kesulitan diambil sperma dengan cara lama.
Direktur departemen urologi di Zhengzhou Central Hospital mengatakan mesin itu sedang digunakan oleh pasien infertilitas yang menemukan kesulitan untuk diambil sampel spermanya dengan cara lama.

Sebuah situs web yang menjual mesin dengan harga USD 2.800, mempromosikan bahwa mesin ini dapat memberikan pasien perasaan yang sangat nyaman saat menggunakannya.